Dosis dan Manfaat Pupuk NPK untuk Kacang Panjang
Healty99 - Siapa yang tidak tahu dengan pupuk NPK, ini adalah pupuk kimia buatan yang memang di fungsikan untuk meningkatkan pertumbuhan dari tanaman. NPK merupakan kependekan dari N (nitrogen), P (fosfor), dan K (kalium), ppuk satu ini termasuk dalam jenis pupuk yang paling sering digunakan karena memiliki unsur yang seimbang.
Secara umum NPK terdapat dua jenis, yang pertama berbentuk butiran kasar seperti mutiara dan satunya lagi berupa cairan.
Banyak para petani menggunakan NPK untuk memaksimalkan tanaman budidaya, termasuk itu kangkung, kacang panjang atau sayuran jikau yang paling umum kita jumpai di pasar.
Pupuk NPK Untuk Kacang Panjang
Buat kamu yang lagi menanam kacang panjang atau sejenisnya, baik itu secara hidroponik atapun media tanah. Kamu bisa memberikan sedikit asupan NPK pada sebagai salah satu sumber nutrisi.
Hal ini dikarenakan terdapat beberapa manfaat lebih bagi tanaman. Penasaran apa saja, berikut sejumlah kelebihan pupuk satu ini.
Manfaat NPK
- Meningkatkan pertumbuhan batang, akar dan daun
- Mempercepat pembelahan sel sehingga tumbuh lebih cepat
- Mencegah tanaman menjadi kuning atau tampak pucat
- Membantu asupan nutrisi yang kurang
- Menjaga daya tahan kacang panjang terhadap infeksi penyakit
- Mencegah batang dan daun mengecil
- Menyuburkan karena terkandung unsur penting yang memang dibutuhkan tanaman
Kapan pupuk NPK diberikan?
Ppuk NPK pada dasarnya adalah ppuk tambahan yang sebaiknya diaplikasikan dalam waktu setiap dua minggu sekali untuk dosis pemberian kecil.
Di sisi lain, pupuk satu ini juga tidak bisa kamu terapkan sebagai ppuk tunggal untuk tanaman kacang panjang.
Hal ini dikarenakan pemberikan pupuk buatan terlalu sering dapat merusak kesuburan tanah, membunuh mikro organisme didalam tanah serta membuat tanaman tumbuh menjadi tidak normal.
Oleh karena akan lebih baik jika kamu menambahkan jenis pupuk kompos atau kotoran hewan terlebih dahulu, tujuanya ialah meningkatkan kesuburan tanah serta ekosistem dan mikro organisme di dalamnya.
Berapa dosis pemakaian NPK?
Untuk pemakaian dosis NPK pada kacang panjang pada dasarnya tergantung dari banyak jumlah tanaman yang kamu punya.
Jika kamu punya sekitar satu pot atau polybag, maka kamu bisa memberikan sekitar 1 sendok makan untuk selang waktu setiap 2 minggu sekali.
Apabila kamu ingin memberikan dalam bentuk cair,maka kamu bisa campur 10 gr NPK mutiara dengan 1 liter air. Setelah itu baru diberikan pada tanaman kcng pnjng secara merata sebanyak 2 kali dalam seminggu.
Usia berapa tanaman kacang panjang diberi NPK?
Tidak ada waktu yang pasti kamu harus memberikan atau kapan dan pada usia berapa seharusnya kacang panjang bisa di beri NPK.
Baik usia muda alias baru tumbuh daun sejati atau sudah tua hampir mendekati masa panen, kamu bisa saja memberikan ppuk tambahan satu ini sebagai sumber nutrisi.
Akan tetapi jika kamu bisa melihat tanda-tanda atau gejala bahwa tanaman yang kamu pelihara memiliki pertumbuhanya lambat, kerdil, daun menguning alias mengecil, maka kamu bisa memberikan pupuk NPK sebagai tambahan dalam upaya meningkatkan pertumbuhan.
Terlebih lagi buat kamu yang mungkin sulit untuk mendapatkan pupuk kompos atau kotoran hewan, maka boleh saja menggunakan NPK sebagai cara simpelnya.
Baca terus informasi lainnya di healty99.com seputar tanaman.
Artikel terkait :