Umpan Mancing dan Cara Menangkap Ikan Tiger Fish di Alam
Healty99 - Merupakan spesies air tawar dengan nama latin Puntius tetrazona yang diketahui masih satu keluarga Cyprinidae. Di beberapa daerah di Indonesia ia juga biasa dikenal dengan nama ikan harimau, ikan elang dan ikan berbaju.
Sedangkan bahasa kerenya di kenal dengan nama tiger fish, sumatra barb atau tiger barb.
Untuk populasinya sendiri masih dapat dikatakan banyak, terutama di Sumatera dan Kalimatan.
Ia dapat dengan mudah ditemukan di perairan sungai berair sedang yang masih asri atau alami.
Tiger Fish merupakan ikan kecil yang hidup bergerombol secara berkelompok, termasuk dalam ikan yang tenang dan tidak agresif.
Namun jika dalam satu kelompok kurang dari 5 mereka bisa jadi brutal alias agresif, dan menyerang ikan kecil lainya yang lemah dengan mengigit sirip.
Warna sisiknya yang belang loreng hitam, orange dan kuning ke-emasan membuatnya banyak di cari untuk di jadikan ikan hias dalam akuarium.
Yap, Tiger fish juga kerap di jual di toko-toko ikan hias dengan harga yang beragam, namun jika kamu mau, kamu bisa menangkapnya sendiri di sungai dengan bebas.
Cara Menangkap Ikan Tiger Fish di Alam Liar
Ikan elang atau berbaju bisa dengan mudah di temukan di sungai yang masih terjaga kebersihanya. Mereka kerap bermain di tepian atau pinggir sungai yang airnya tidak terlau deras.
Jika kamu menemukan satu saja dalam air, maka disekitar situ pasti ada banyak kawanya.
Ada dua cara yang bisa saya sarankan untuk mendapatkan tiger fish di alam liar, berikut di antaranya :
1. Dengan cara di pancing
Ikan tiger fish sebenarnya bisa di pancing namun tentu saja tidak semudah macing keributan, terlebih lagi ia bukan tipe yang agresif.
Butuh kesabaran tingkat tinggi dan hoki yang kuat untuk mendapatkanya.
Saya sendiri pernah beberapa kali mendapatkan tiger fish dengan cara di pancing, dan saya bawa pulang ke rumah untuk tambahan akuarium.
Eeee, tapi besoknya mati karena stres di kejar yang lain.
Ikan ini memang bisa di pancing namun mudah stres karena luka di bibir, jadi jika kamu mendapatkannya dengan cara mancing, harap langsung di beri air segar agar tidak stres atau mati.
2. Dengan cara di serok menggunakan jaring
Ada dua tipe orang yang menggunakan serokan, yang pertama ia menggunakan untuk mengambil hasil mancing yang besar.
Sedangkan yang kedua seseorang yang ingin cepat mendapatkan ikan buruan.
Cara satu ini kerap di lakukan oleh orang yang tak sabaran atau frutasi tidak dapat ikan, lalu dia menceburkan diri ke sungai sembari membawa jaring ikan.
Namun, walau dengan cara serok atau jaring kamu bisa mendapatkan tiger fish di sungai.
Tentu saja tak mudah karena ikan ini cukup gesit dan lincah, sehingga kamu juga harus cekatan dan bergerak cepat.
Nah itulah dua cara mendapatkan ikan tiger fish dengan mudah di alam, sekaligus aman dan tidak merusak ekosistem bawah air.
Umpan Mancing Ikan Tiger Fish di Sungai
Setelah mengetahui cara mendapatkan ikan tiger barb di sungai, pastinya kamu sudah tahu bahwa jenis ikan air tawar ini adalah pemakan omnivora, ia akan makan apapun yang disukainya.
Kamu bisa menggunakan beberapa umpan ini untuk menangkap dengan cara memancing, berikut di antaranya :
1. Cacing
Cacing bisa menjadi umpan tiger barb Sumatera. Gunakan cacing yang ukuran kecil atau potong beberapa bagian.
2. Lumut
Lumut rambut atau lumut hijau yang kerap tumbuh di sungai, kanal, perairan sawah, bisa kamu manfaatkan untuk umpan tiger fish di alam.
Mereka sangat sukai umpan ini, tapi saya juga tidak pernah nanya ke mereka.
3. Kroto
Kroto atau telur semut rang-rang bisa menjadi umpan yang baik untuk mendapatkan ikan belang satu ini.
Ukuranya yang kecil akan sangat pas masuk kedalam mulutnya.
Kamu bisa mencari kroto di toko burung atau pakan ikan dengan harga yang beragam.
4. Roti
Roti bisa menjadi alternatif umpan tiger fish di sungai.
Walaupun begitu kamu harus mengolah terlebih dahulu umpan roti racikan yang di tambah beberapa bahan.
Saya sering menggunakan roti racikan sebagai umpan ikan palau, namun kerap di makan tiger fish beberapa kali.
5. Daging ikan
Saya kurang tahu ini berhasil atau tidak, namun kamu bisa coba untuk menggunakan daging ikan yang sudah mati sebagai umpan.
Cukup gunakan secuil lalu kaitkan pada mata kail pancing.
Mungkin saja mau karena mereka omnivora.
Ukuran mata Kail Pancing Untuk Tiger Fish
Mancing ikan ini pastinya tidak bisa menggunakan sembarang mata kail, jangan menggunakan mata kail pancing tajuran untuk mancing tiger fish, pastinya tidak muat.
Gunakan ukuran yang lebih kecil seperti untuk ikan seluang dan sepat.
Kalo ditanya ukuran biasa saya menggunakan ukuran mata kail no 0.5, 0.8 dan 1.
Untuk merek bebas terserah kamu sendiri yang penting ada mata kail pancingnya.
Nah itulah beberapa tips mancing dan menangkap jenis ikan tiger fish, jenis umpan serta ukuran mata kail yang dapat digunakan.
Semoga ulasan ini bisa membatu kamu. Selamat mencoba.
Baca terus informasi lainnya di healty99.com seputar memancing.
Artikel terkait :