CEFAB5C880BF83A8B06661D6CAC33458 Ketahui Jenis Ulat Bulu yang Tidak Gatal Saat di Pegang - Healty99 - Panduan Sehat Secara Alami

Iklan 4

Ketahui Jenis Ulat Bulu yang Tidak Gatal Saat di Pegang

gambar ulat mainan di atas rumput
Sumber foto : pixabay/ErikaWittlieb
Healty99 - Adakah jenis ulat bulu yang tidak gatal? Mungkin itulah pertanyaan bagi sebagian orang yang ingin kontak langsung dengan ulat. Perlu kamu ketahui kebanyakan ulat yang kita temukan di dedaunan merupakan ordo dari Lepidoptera, yaitu serangga jenis kupu-kupu, ngengat dan sejenisnya.

Ulat merupakan serangga yang sangat rentan dimangsa, oleh karenanya mereka juga di lengkapi dengan sistem pertahanan diri seperti duri atau bulu beracun.

Namun tentunya tidak semua sistem pertahanan diri ulat itu sama, karena ada beberapa ulat yang tidak gatal atau memiliki racun dalam skala ringan.

Jenis Ulat Bulu yang Tidak Gatal

Seperti yang telah kita sebutkan tadi, ulat memang mempunyai sistem pertahanan diri dengan racun jika merasa terancam atau terganggu.  

Saat kita kontak langsung seperti bersentuhan, ulat akan menyutikan racun ke dalam lapisan kulit atau mematahkan bulu-bulu mereka agar dapat menempel.

Dengan begitu para pemangsa termasuk manusia yang mengganggunya akan terkena dampak dari racun tersebut. 

Reaksi yang ditimbulkan juga beragam tergantung jenis ulatnya, ada yang bisa membuat iritasi, bengkak, kemerahan, panas, perih, nyeri atau hanya sekedar gatal-gatal saja. 

Mengapa ada orang tidak gatal saat menyetuh ulat?

Mungkin kamu pernah melihat orang sedang memegang ulat bulu di telapak tangan atau di area tubuh lainnya, dan mereka tidak merasakan efek atau dampak dari racun ulat yang berlebihan.

Hal tersebut bisa di sebabkan mereka cukup kebal atau sudah terbiasa dari racun ulat bulu, sehingga tubuh tidak mendeteksi bahaya (racun ulat) secara berlebihan. 

Selain itu bisa saja mereka sudah ahli terhadap jenis-jenis ulat berbahaya, sehingga tahu mana bagian yang aman untuk di pengang.

Buat kamu yang ingin belajar memegang ulat atau ingin kotak dengan hewan satu ini, maka saya sarankan untuk mencari jenis yang tidak terlalu berbahaya. Salah satunya sebagai berikut.

1. Ulat daun pisang

gambar kepompong ulat pisang
Sumber foto : istockphoto
Jenis ulat yang tidak gatal dan aman di pengang ialah ada ulat pisang. Sesuai namanya hewan satu ini dapat di temukan pada pohon pisang.

Keberadaanya dapat di tandai dengan daun pisang yang robek dan terdapat gulungan-gulungan daun. 

Ulat daun pisang sangat rentan dimangsa, oleh karenanya mereka bertahan hidup dengan berlindung pada daun pisang.

Ciri-ciri ulat pisang ialah mempunyai kepala hitam kecil, besar tubuh mulai dari 0,7 sampai 1 cm dan panjang sekitar 3 cm hingga 5 cm.

Pada bagian tubuh mereka di selimuti tepung atau bedak berwarna putih, lapisan ini sama seperti lapisan lilin pada daun pisang yang anti air.

Kamu boleh menyentuh ulat satu ini untuk pengenalan awal, karena memang ulat pisang sering di cari untuk umpan mancing sehingga cukup aman.

2. Ulat grayak

gambar ulat grayak Spodoptera
Sumber foto : istockphoto
Ulat grayak adalah larva dari ngengat yang termasuk dalam suku Noctuidae. Keberadaan hewan satu ini kerap di temukan pada tanaman budidaya dan dikenal sebagai hama yang sangat merusak.

Mereka bisa memakan dedaunan tanaman dengan sangat cepat, itulah sebabnya di katakan hama.

Ulat grayak tidak memiliki bulu yang lebat, beberapa jenis diantaranya ada yang tidak memiliki bulu.

Oleh karenanya banyak orang menyentuhnya saat sedang membasmi secara mekanis.

Namun, walau ulat grayak tidak memiliki racun yang berbahaya, akan tetapi sensasi rasa gatal mungkin bisa dirasakan terhadap orang yang sensitif kulitnya.

Untuk itu, mungkin kamu bisa mencoba memengang dengan bagian telapak tangan, karena memiliki lapisan kulit cukup tebal.

3. Ulat hongkong

gambar ulat mealworm hongkong
Sumber foto : pixabay/katerinavulcova
Ulat hongkong atau ulat kumbang merupakan larva dari serangga mealworm. 

Serangga satu ini banyak dicari, terutama untuk keperluan pakan hewan seperti burung, ikan dan peliharaan amfibi.

Walau tidak seperti layaknya ulat pada umumnya, mungkin kamu bisa melatih diri dengan bermain ulat hongkong untuk menghilangkan rasa takut dan jijik.

4. Ulat sutra

gambar ulat sutra
Sumber foto : pixabay/butterflyarc
Ulat sutra berasal dari ngengat sutra, yaitu serangga dari kelas Bombycidae.

Disebut ngengat sutra hal tersebut karena hewan ini menjadi penghasil sutra orisinal yang memiliki nilai jual di pasaran.

Mereka banyak di ternakan karena pada saat larva menjadi kepompong mereka akan menghasikan benang sutra.

Ulat sutra tidak mempunyai bulu, berwarna putih dengan bintik kecil hitam di samping tumbuhnya.

Mereka cukup aman di sentuh, namun tidak menutup kemungkinan ada yang bisa mengalami alergi gatal-gatal ringan.

5. Green caterpillar

gambar ulat Green caterpillar
Sumber foto : pixabay/41330
Green caterpillar atau biasa dikenal dengan ulat hijau daun alias keket. Hewan satu ini umumnya dapat di temukan di seluruh Eropa, Asia, Afrika, Australia dan Selandia Baru.

Green caterpillar memiliki bentuk tubuh yang besar, halus, terlihat berotot, dan beberapa jenis lainnya kebanyakan berwarna hijau dengan bagian mata besar.

Ulat satu ini tidak mempunyai bulu, mereka biasa hidup pada tanaman hias, dedaunan liar hingga tanaman budidaya.

Green caterpillar pada dasarnya tidak berbahaya (untuk beberapa spesies), namun beberapa kemungkinan yang tidak terbiasa menyentuhnya akan merasakan sensasi gatal ringan.

6. Ulat buah sirsak

gambar Ulat buah sirsak
Sumber foto : pixabay/165106
Ulat buah sirsak, dinamakan demikian karena ia memiliki bentuk ukuran tubuh yang terbilang besar serta terdapat duri tumpul seperti kulit buah sirsak.

Ulat satu ini masih satu keluarga dengan ulat keket yang telah kita sebutkan. Kamu boleh saja menyentuhnya, namun ada baiknya kamu memastikan bahwa tidak terpengaruh racun secara signifikan. 

Pasalnya beberapa orang mungkin saja bisa mengalami reaksi gatal-gatal saat menyentuhnya.

Nah, itulah beberapa jenis ulat bulu yang tidak gatal dan masih dalam kategori aman untuk pemula yang ingin menyentuhnya.

Note : Perlu kamu ketahui, setiap orang mempunyai reaksi fisik yang berbeda-beda, termasuk itu sensitifitas terhadap zat yang masuk kedalam tubuh. 

Hal yang sama juga berlaku pada saat memengang ulat bulu. Walau beberapa jenis ulat masih di kategorikan aman dan tidak berbahaya jika di sentuh, namun bukan berarti setiap orang dapat dengan bebas memegang.

Ada orang yang tidak merasakan alergi atau efek dari menyentuh ulat bulu, di satu sisi ada juga orang yang mengalami gejala alergi. 

Oleh karenanya pastikan kamu berhati-hati saat menyentuh hewan satu ini. Jika ragu mungkin kamu bisa bertaya pada ahli serangga atau yang berpengalaman di bidangnya.

Baca terus informasi lainnya di healty99.com seputar ulat.

Artikel terkait :

Buka Komentar

Iklan Atas Artikel "iklan 5"

Iklan 3 Tengah Artikel 1

Iklan 5 Tengah Artikel 2

Iklan 3 Bawah Artikel