CEFAB5C880BF83A8B06661D6CAC33458 11 Manfaat Daun Kelor yang Tersembunyi Bagi Kesehatan - Healty99 - Panduan Sehat Secara Alami

Iklan 4

11 Manfaat Daun Kelor yang Tersembunyi Bagi Kesehatan

khasiat daun kelor untuk tubuh.

Healty99 - Marunggai (Moringa oleifera) atau oleh masyarakat Indonesia dikenal dengan nama daun kelor, yaitu sebuah pohon besar peredu yang daunya mirip seperti petai cina, namun sedikit lebih besar dan banyak.

Kelor secara umum dapat tumbuh di sembarang tempat, mulai semak belukar, pinggiran jalan, hutan, kebun atau bahkan malah di tanam di perkarangan rumah.

Selain di tanam sebagai pohon peneduh namun tahukah kamu bahwasanya tumbuhan satu ini juga dicap sebagai tumbuhan 1000 manfaat.

Walau hanya sekedar ungkapan, namun menurut sejumah penelitian daun kelor juga terbukti mempunyai khasiat berdasarkan dari kandungan yang ada di dalamnya.

Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan

Marunggai diketahui mengandung nilai gizi yang baik untuk tubuh, baik dari segi mineral maupun vitamin. Contohnya seperti protein, karbohidrat, zat besi, magnesium, kalium, kalsium, vitamin C, A, B, folat, serat, fosfor, selenium, zinc dan tembaga.

Selain itu adapun senyawa kimia seperti alkaloid, flavonoid, fenolat, triterpenoid, steroid, dan tanin, serta adapun efektivitas antikanker, antiinflamasi, antibakteri dan antioksidan bagi tubuh.

Banyaknya kandungan pada daun kelor membuatnya di klaim bisa mengobati beberapa masalah penyakti seperti.

1. Masalah hipertensi

Ekstrak kelor baik berupa suplemen maupun teh herbal bisa membantu dalam mengontrol tekanan darah atau terkait hipertensi.

Kemampuan ini di dasari akan kandungan senyawa quercetin, yaitu salah satu senyawa yang terdapat pada pigmen tumbuhan sekaligus bersifat antioksidan bagi tubuh.

2. Gula darah tinggi

Gula darah yang tinggi bisa memicu masalah diabetes melitus dan kencing manis. Ini adalah salah satu penyakit yang bisa menyerang setiap orang, terutama kurang dalam menjaga pola hidup sehat seperti olahraga dan kurang konsumsi makanan sehat.

Hasil sebuah penelitian menunjukan bahwas ekstrak dari daun kelor diketahui dapat memberi pengaruh terhadap jumlah glukosa di dalam tubuh selama penggunaanya.

Yang artinya mengkonsumsi daun tanaman satu ini bisa mencegah resiko seseorang terkena masalah diabetes dengan cara mengurangi indeks glikemik gula dalam darah.

Walaupun begitu penderita diabetes sebaiknya mengontrol secara rutin kesehatanya untuk mengetahui indeks glikemik.

3. Mencegah tumor

Manfaat daun kelor berikutnya ialah di klaim bisa mencegah tumor dan sel abnormal lainnya yang tumbuh pada jaringan sel.

Adanya Isothiocyanate, yaitu salah satu senyawa kimia pada tanaman yang terbukti bisa melindungi sel dari sejumlah kerusakan yang di akibatkan oleh zat karsinogenik serta sekaligus mengurangi pertumbuhan dan penyebaran tumor.

Di sisi lain, antioksidan juga ikut andil dalam mencegah kerusakan sel akibat dari paparan radikal bebas dan zat-zat berbahaya lainnya,

4. Menjaga daya tahan tubuh

Terdapat banyak kandungan nutrisi pada daun marunggai yang di antaranya baik untuk kesehatan tubuh.

Tentu jika kamu mengkonsumsinya dalam bentuk ekstrak teh herbal, suplemen ataupun jamu kamu bisa mendapatkan manfaat di dalamnya seperti menjaga daya tahan tubuh supaya terhindar dari serangan penyakit.

5. Mengatasi gangguan pencernaan

Daun marunggai atau kelor mengandung serat dan mineral yang bagus untuk menjaga kesehatan usus, termasuk itu dalam mengatasi masalah pencernaan sembelit, diare dan kram.

Tak hanya itu saja, tanaman satu ini dapat melindungi tubuh dari beberapa jenis kuman seperti Salmonella typhi penyebab tifus dan Escherichia coli penyebab diare yang tebawa masuk oleh makanan.

6. Masalah ginjal

Kelor bisa dikonsumsi dalam menjaga kesehatan organ ginjal. Mengingat terdapat kandungan pada daun yang bersifat antioksidan, sehingga bisa membantu membersihkan ginjal dari radikal bebas dan zat-zat berbahaya.

Selain itu, tanaman satu ini juga mengandung asam amino yang bisa melindungi ginjal sekaligus menjaga kinerja fungsinya.

7. Infeksi kandung kemih

Mengkonsumsi air rebusan dari daun marunggai secara rutin di ketahui dapat melancarkan saluran kecing, menyehatkan ginjal, serta mencegah infeksi dan mengurangi penumpukan garam di dalam kandung kemih.

Walaupun begitu, sebaiknya kamu kontrol kesehatan kandung kemih selama masa mengkonsumsi ekstrak marunggai alias kelor.

8. Mengobati luka

Daun kelor bisa kamu gunakan untuk mengobati luka berdarah, memar, korengan serta lecet pada kulit.

Hal ini karena adanya sifat antibakteri dan antiinflamasi pada tanaman memungkinkan bisa mencegah infeksi kuman atau bakteri yang masuk kedalam kulit melalui luka.

9. Mencegah sel kanker

Beberapa zat radikal bebas bisa menjadi pemicu kanker contohnya seperti asap rokok, polusi udara dan sejumlah senyawa karsiogenik lainnya.

Namun, efektivitas antioksidan pada tanaman kelor diketahui bisa mencegah kerusakan sel akibat paparan radikal bebas yang berasal dari lingkungan tersebut loh.

10. Gangguan fungsi otak

Daun kelor diklaim bisa meningkatkan fungsi perkembangan otak pada anak-anak.

Bahkan tidak hanya itu saja, sebuah riset menunjukkan bahwa dengan asupan antioksidan yang tercukupi dari tanaman dapat menurunkan risiko terkena penyakit alzheimer dan parkinson.

11. Penuaan dini

Selain digunakan untuk mengobati luka, memar dan korengan, daun marunggai juga bisa dipakai untuk mencegah penuaan dini serta masalah pada kulit lainnya.

Kemampuan ini didasari akan kandungan vitamin A, B, C dan sejumlah senyawa yang bersifat antioksidan bagi tubuh sehingga bisa mengoptimalkan proses regenerasi sel kulit dengan meningkatkan kolagen.

Nah, itulah beberapa manfaat daun kelor untuk kesehatan yang bisa kamu ketahui.

Note : Informasi yang terkandung dalam postingan ini hanya untuk tujuan umum dan tidak untuk dianggap sebagai saran medis atau sebagainya.

Baca terus informasi lainnya di healty99.com seputar hal terkait.

Artikel terkait :


Buka Komentar

Iklan Atas Artikel "iklan 5"

Iklan 3 Tengah Artikel 1

Iklan 5 Tengah Artikel 2

Iklan 3 Bawah Artikel